Pages

Rabu, 13 Januari 2016

BOTOK TAUGE

Assalamualaikum.wr.wb



 


Boring ga da kegiatan ya bunda...yuk kita tengok resep mudah dan kaya vitamin E saja, yaitu botok tauge.
Ini adalah makanan favorit saya lho.soalnya disamping g ribet bikinnya, bahannya juga murah dan meriah, apalagi disajikan dengan nasi hangat.mak nyuuusss tenan...
Bunda sudah tahu kan manfaat dari tauge itu sendiri.yap...bener banget bunda.tauge adalah jenis sayuran yang kaya dengan vitamin E sangat baik untuk meregenerasi sel kulit yang telah mati.jadi bunda bisa selalu tampil segar kulitnya karena mengkonsumsi taouge, hmmm jadi penasaran ya bunda...
Yuk kita tengok bahan-bahannya :

* 5 bh tahu putih


* 4 sdm kelapa parud ( agak muda lebih enak)


* 50 g  tauge







* 10 bh cabe rawit



* 2 bh cabe merah iris serong
* 4 bh bawang merah
* 3 siung bawang putih
* 1 sdm ketumbar
* 2 sdt garam
* 3 sdt gula pasir


* penyedap secukupnya bila suka.
* 8 lbr daun pisang untuk membungkus.



Cara:
# haluskan ketumbar, bawang merah, bawang putih, cabe rawit.
# tambahkan tahu haluskan bersama bumbu.
# tambahkan kelapa parud, tauge, gula, garam, penyedap, dan cabe merah iris lalu aduk.
# bungkus dengan daun pisang.lakukan hingga habis
# kukus selama 20 menit atau hingga matang.
# angkat dan sajikan

Sekarang bunda bisa langsung beli taugenya, karena resepnya mudah dan rasanya menggoda.kalau sudah coba pasti bakalan kangen sama rasanya.monggo dicoba ya bunda...
Salam...

0 komentar: